Sunday, December 1, 2013

KIAT MEMIMPIN DI ERA TEKNOLOGI INFORMASI DAN KOMUNIKASI

" 70% dari total IBMers adalah pekerja mobile. IBMers dilengkapi dengan perangkat laptop, yang disertai dengan IBM Lotus Sametime software, memberikan kemudahan untuk IBMers berinteraksi dengan sesama IBMers di seluruh dunia, melakukan online meeting, dan sebagainya," Suryo Suwignjo, Presiden Direktur IBM Indonesia.
Terkenal sebagai perusahaan andal di bidang teknologi informasi, tentunya kepemimpinan di IBM juga banyak didukung teknologi canggih. Karena dikenal sebagai perusahaan yang andal dalam TI, sudah pasti kinerja setiap individu di IBM didukung penuh oleh TI.

"IBM menyediakan lingkungan kerja fleksibel sehingga memungkinkan IBMers untuk menyelaraskan waktu untuk bekerja, mengurus keluarga, dan kebutuhan pribadi lainnya. Lingkungan kerja yang fleksibel mendorong IBMers untuk dapat bekerja mobile kapan saja, dari mana saja dan memenuhi kebutuhan pelanggan kami. 70% dari total IBMers adalah pekerja mobile. IBMers dilengkapi dengan perangkat laptop, yang disertai dengan IBM Lotus Sametime software, memberikan kemudahan untuk IBMers berinteraksi dengan sesama IBMers di seluruh dunia, melakukan online meeting, dan sebagainya," ujar Suryo

"Sebenarnya, mudah saja, untuk masa kini kita tidak dapat hidup tanpa teknologi. Simply - You can't live without it," ujar Suryo yang juga pernah memimpin Industry Systems, Systems & Technology Group, IBM Asean dan Country Manager, Systems & Technology Group and Business Partners IBM Indonesia ini.

Tapi itu semua bukan tanpa masalah, sebab yang namanya gangguan teknis selalu saja ada. Namun Suryo punya kiat khusus untuk menanganinya sebagai pemimpin:
  • Identifikasi permasalahan yang ada
  • Tentukan selanjutnya untuk mengatasi permasalahan
  • Perbaiki segera infrastruktur yang ada
  • Buat proses dan prosedur standard operasi agar masalah serupa tidak terjadi lagi di kemudian hari.

Walau komunikasi sebagian besar dilakukan melalui Internet, bukan berarti hubungan antar individu menjadi "garing" dan kaku. Ada beberapa jenis komunikasi yang mampu membuat hubungan sesama individu di IBM tetap hangat. Suryo mengaku pintu kantornya selalu terbuka lebar, sehingga siapa saja yang memerlukan pengarahan dapat langsung menemuinya.

Ada juga branch visit, dimana setiap semester, Suryo akan 'berkunjung' ke masing-masing business unit dan pada saat yang sama setiap individu dari business unit dapat bertanya langsung kepadanya tentang apa saja seputar pekerjaan. Lalu juga ada yang namanya town hall meeting, suatu ajang pertemuan setiap kwartal dimana ia biasanya akan membagikan hasil yang dicapai IBM sepanjang kwartal sebelumnya pertemuan ini dihadiri oleh setiap IBMers. Tidak ketinggalan juga ajang seperti Business Council Meeting , serta Managers Dialogue.

"Pengalaman lucu yang paling sering terjadi adalah apabila seorang karyawan baru mencoba mencari karyawan lain yang dikenalnya melalui email dan ternyata karyawan yang dicari sedang duduk di sebelahnya," papar Suryo.

Terdiri dari begitu banyak divisi dan bagian, IBM di bawah komando Suryo Suwignjo memiliki kiat tersendiri untuk memelihara kekompakan.

"Salah satu nilai yang kami pegang adalah trust and personal responsibility in all relationships, dimana setiap individu IBMers dituntut untuk membangun hubungan kerjasama yang baik dengan seluruh pihak, baik di antara IBMers sendiri, komunitas, mitra, pelanggan maupun investor. Butir lain dari trust and personal responsibility in all relationships ini menekankan bahwa setiap individu IBMers membangun kepercayaan bahkan saling bergantung satu sama lain dalam banyak hal, kepercayaan yang terjalin antara sesama IBMers dipercaya terus bertahan," ungkap lelaki yang sudah bergabung dengan IBM sejak 1990 ini.

IBM fokus untuk mengembangkan para IBMers dengan talenta yang berbakat dan memiliki jiwa kepemimpinan yang kuat. IBM memiliki banyak sekali tools serta pelatihan yang dapat membantu seorang IBMers untuk berkembang, serta menciptakan kekompakan di dalam dan di antara tim lainnya.

Ia juga menekankan bahwa IBM, menjunjung tinggi prinsip keanekaragaman (diversity). Setiap individu dapat berkontribusi tanpa memandang perbedaan ras, gender, kebudayaan, gaya hidup, usia, agama, orientasi seksual, status pernikahan atau status ekonomi. Setiap orang memiliki kesempatan yang sama.

Advis Suryo bagi para calon pemimpin muda Indonesia adalah:
  • Buat program terencana - apa yang ingin anda capai dalam karir Anda.
  • Lihat kelemahan dan kekuatan diri Anda, sehingga anda dapat memperbaiki kelemahan dan mengasah kekuatan Anda
  • Carilah mentor yang tepat
  • Berusahalah untuk mencari tugas - tugas khusus untuk mengasah keterampilan Anda dan memperluas jejaring (networking) Anda
  • Asah terus keterampilan anda dengan mengikuti pelatihan
  • Fortune Favors the Bold - beranilah untuk mengambil kesempatan bila kesempatan itu tiba.

No comments :

Post a Comment